![]() |
| Foto: Jonner P Harahap. |
PADANG LAWAS UTARA - Tanggal 10 Januari adalah hari yang sangat bersejarah bagi keluarga besar Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan), sebab PDI Perjuangan lahir pada tanggal tersebut tepatnya pada 10 Januari 1973.
Wakil ketua DPRD Kabupate Padang Lawas Utara (Paluta) dari Fraksi PDI Perjuangan, Jonner Partaonan Harahap menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 PDI Perjuangan Tahun 2026.
“Selamat Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan yang menjadi partai kebanggaanku. Disanalah Aku Berdiri Selamanya,” katanya, Sabtu (10/1/2026).
Dikatakannya, peringatan HUT ke-53 PDI Perjuangan Tahun 2026 mengangkat tema ‘Disanalah Aku Berdiri Selamanya’ memiliki makna yang sangat mendalam.
Tambahnya, tema ini diambil dari pernyataan Ibu Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, yang menegaskan komitmen partai untuk tetap berdiri teguh dan setia pada perjuangan serta nilai-nilai yang dianut oleh partai.
“Berdiri teguh dan setia pada perjuangan dan nilai yang dianut partai serta setia pada rakyat Indonesia dengan berkomitmen untuk terus memperjuangkan kepentingan rakyat,” tegasnya.
Jonner mengatakan hal ini menegaskan bahwa PDI Perjuangan akan terus berkomitmen untuk menjadi partai yang kuat, solid, dan setia pada perjuangan rakyat Indonesia.
“Dirgahayu ke-53 PDI Perjuangan. Satyam Eva Jayate. Disanalah Aku Berdiri Selamanya,” pungkasnya. (AR)
